Halaman

Waktu menunjukkan

Pencarian

Jumat, 07 Maret 2014

Sampul Peringatan Kereta Api Kilat Malam Djakarta - Surabaja

Untuk memperingati peristiwa tertentu yang dianggap penting, biasanya diterbitkan sampul peringatan oleh otoritas pos maupun pihak yang ingin mengabadikannya. Biasanya sampul peringatan ini diberikan ilustrasi yang berkaitan dengan peristiwa yang diabadikannya. Begitu juga dengan cap yang diterakan, didesain secara khusus pula

Selasa, 10 Desember 2013

Peristiwa Luarbiasa Hebat 19 Oktober 1987

Siang ini, Senin 09 Desember 2013 aku dikejutkan oleh adanya kabar peristiwa luar biasa hebat (PLH) yang menimpa KA 1131 jurusan Serpong - Tanah Abang di perlintasan Ulujami. PLH ini terjadi karena KRL Commuter line menumbuk truk tangki bermuatan premium 24 kilo liter dan terbakar hebat. Awak KA dikabarkan meninggal dunia, yaitu masinis Darman Prasetyo, asisten masinis Agus Suroto dan teknisi Sofyan Hadi. Selain itu juga jatuh korban tewas dan luka-luka dari penumpang kereta api.  

Rabu, 16 Januari 2013

Makam, Sejarah Kota yang Jarang Diperhatikan

Menjelang tutup tahun 2012, saya sempat mengantarkan pakdhe saya pindah rumah, dari kampung Jaranan ke Giri Loyo. Ya, pakdhe saya baru saja menempuh kehidupan baru, jadinya beliau harus pindah rumah, terpisah dari keluarga yang di Jaranan sekarang. Di kompleks rumah pakdhe saya yang baru, suasananya serba kelam, sepi dan tidak tampak tanda kehidupan, kecuali mereka yang bertugas membersihkan kompleks itu.

Selasa, 25 Desember 2012

Surat Tagihan Pungutan Verponding 1935

Beberapa waktu lalu, saya memenangkan lelang dokumen kuno di jejaring sosial. Dokumen itu merupakan surat tagihan pungutan verponding yang kini dikenal sebagai PBB. Surat tagihan ini dikirimkan oleh kepala inspeksi keuangan Magelang pada tanggal 10 Oktober 1935 jam 1500, sesuai dengan cap pos pada surat ini. Surat yang berupa warkat pos ini merupakan surat dinas, sehingga dibebaskan dari porto.

Jumat, 21 Desember 2012

Harga Tiket Kereta Semakin Menggila

Seperti biasa, semua jenis angkutan mengalami musim panen menjelang hari libur. Tidak terkecuali angkutan jalan rel, yang di negeri ini hanya dioperasikan oleh PT Kereta Api (Persero). Momentum ini tidak disia-siakan dengan menerapkan tarif batas atas untuk kelas komersial.

Selasa, 18 Desember 2012

5 cm, van der Steur, dan Eksploitasi Wisata

Beberapa hari ini, jagad perfilman di negeri ini dihebohkan dengan tayangnya film '5 cm' di jaringan bioskop di berbagai kota. Entahlah film apa ini, karena aku sendiri tidak tertarik. Menurut beberapa teman yang sudah menonton maupun membaca novelnya, ini mengambil latar pendakian gunung. Dan komentar mereka yang telah menonton film ini hampir seragam, 'Pengen mendaki gunung (lagi)'.

Senin, 17 Desember 2012

Mantan Presiden

Yeah, setelah lama ditinggalkan, saatnya kembali mengisi rumah yang telah lama ditinggalkan ini. Biar ndak kelamaan, mari kita tertawa sejenak. Cerita ini saya dapatkan dari seorang teman. Daripada saya ketawa sendiri menikmati cerita ini, baiknya saya bagikan biar kita bisa tertawa bersama sama. Nggak usah dipikir cerita ini kenyataan, tapi kalo ada kesamaan, mungkin suatu kebetulan saja.


Rabu, 25 April 2012

Tipu-tipu Part 7


Seperti biasa, pas koran hari ini datang oleh loper, hal yang selalu dilakukan adalah membaca semua judul berita dari halaman pertama sampai halaman terakhir. Judulnya saja, maklum masih jam kerja, isi beritanya baru dibaca saat jam rehat kantor.

Sabtu, 24 Maret 2012

Jelajah Grabakmerbabu - Candiumbul

Sebenarnya ini bukan penjelajahan yang direncanakan, cuma ide yang melintas secara tidak sengaja. Mumpung berada di sekitar lokasi, mengapa tidak kita eksekusi saja. Awalnya hanya perjalanan pulang dari Banaran bersama Ryan. Sesampai daerah Ngipik, timbul ide untuk mencari eks setasiun Grabagmerbabu dan Candiumbul. Karena mendadak, tidak ada persiapan peta ataupun kamera. Lokasi setasiun pun hanya mengandalkan perasaan dan ingatan saja.

Selasa, 24 Januari 2012

Djeladjah Djaloer Spoor bersama Kota Toea Magelang

Kembali Kota Toea Magelang hajatan. Kali ini acaranya menelusuri jejak jalur mati Magelang Kota - Secang - Temanggung - Parakan yang dikemas dengan nama "Djeladjah Djaloer Spoor". Kegiatan yang diikuti oleh sekitar duapuluh orang ini dilaksanakan tanggal 22 Januari 2012. Bagi mereka yang tidak dapat mengikuti acara ini karena sesuatu dan lain hal, berikut ini disajikan cerita ringkas dan beberapa informasi yang tidak terdapat di dalam booklet Djeladjah Djalur Spoor yang diterbitkan secara terbatas.

Minggu, 15 Januari 2012

Autis #3

Duluuuuuuu banget pas kata "autis" belum begitu dikenal dengan baik, orang seenaknya saja memberikan atribut "autis" ke orang yang dianggap rada-rada aneh. Orang yang menyendiri dan terlampau asyik dengan dunianya sendiri dengan mudahnya disebut autis. Entahlah, yang memberikan dan diberikan atribut itu mengenal dengan betul arti kata "autis" atau tidak.

Jumat, 11 November 2011

Tamatnya Perbioskopan Magelang

Beberapa orang menganggap tanggal 11 November 2011 merupakan tanggal yang istimewa, karena dinotasikan sebagai 11-11-11. Tak heran ada yang menggunakan tanggal tersebut sebagai salah satu milestone dalam kehidupannya. Banyak pasangan yang memutuskan menikah pada tanggal tersebut. Ada juga ibu yang memilih melahirkan anaknya pada tanggal tersebut.

Kamis, 03 November 2011

Nasib Kereta CR

Kereta CR di Magelang Kota
Photo courtesy: IRPS (Fajar Arifianto)
Akhirnya nasib kereta CR ini jelas sudah. Kereta ini akan dipreservasi di Museum Kereta Api Ambarawa. Rekan dari Pusat Pelestarian Benda dan Bangunan PT KA memberikan informasi bahwa kereta akan diangkut ke Ambarawa dengan menggunakan trailer besok Selasa, 08 November 2011. Ya, kereta CR diambil pemiliknya setelah sekian lama tidak terurus.

Kembali lagi Magelang kehilangan artefak perkeretaapian. Setelah kita kehilangan sinyal masuk Mertoyudan dari arah Magelang, emplasemen timbangan di Blabak, bangunan setasiun Blabak yang semuanya hilang karena pelebaran jalan. Ini belum termasuk emplasemen setasiun Secang yang rusak parah karena dipakai untuk lahan parkir truk.

Jumat, 28 Oktober 2011

Aula MULO Tinggal Kenangan

Aula SMP 1
courtesy Franky Prianto
Kaget dan kecewa. Itu perasaan saya setelah melihat foto aula baru SMP 1 Magelang. Berubah total dari yang pernah saya lihat ketika bersekolah di sana. Bangunan lama terlihat antik dan gagah, sedangkan bangunan baru tampak kotak begitu saja dan terdiri dari 2 lantai.

Peta MULO Magelang
Yah ... mungkin kita kecolongan lagi. Setelah bangunan bangsal RSU hilang, bioskop Kresna dalam tahap pembongkaran, dan sekarang aula lama SMP 1 Magelang tinggal kenangan. Memang, di daftar yang dikeluarkan Disporabudpar Kota Magelang, SMP 1 atau eks MULO memang masuk ke dalam daftar bangunan bersejarah. Sayangnya tidak dirinci bangunan mana saja yang menjadi bangunan bersejarah. Padahal, di peta berangka tahun 1923, bangunan tersebut telah masuk dalam gambar.

Semoga saja ini menjadi yang terakhir ... dan kita tidak kehilangan bangunan bersejarah lagi.

Selasa, 18 Oktober 2011

Jalur Sepeda Hilang?

Jalur Sepeda
Bagi kaum pesepeda, gambar berikut mungkin jadi impian. Ya, Pemerintah Kota Magelang telah menyediakan jalur sepeda, yang terpisah dengan jalur cepat. Pada gambar yang diambil tahun 2009, jalur sepeda memiliki lebar sekitar 3 meter dan dipakai untuk dua arah. Mungkin jalur semacam ini hanya tersedia di beberapa kota saja. Bahkan, Jakarta saja masih mimpi membuat jalur sepeda seperti ini.

Tetapi, apa yang terjadi sekarang? Pemerintah kota Magelang mulai menata jalur sepeda. Entah ini ide dari mana, penataan yang ada malah akan mencampurkan jalur pejalan kaki dengan jalur sepeda yang telah ada sebelumnya. Penataan ini satu paket dengan penataan pedagang kaki lima yang berdagang di sepanjang Jl. Pemuda Magelang.